Pantai Drini: Postcard
Pariwisata di Kabupaten Gunungkidul saat ini bagai seorang gadis cantik yang sedang mempesona para pemuda. Begitu pula dengan pantai-pantai di pesisir selatan Kabupaten tersebut yang sangat elok dan memancarkan pesona kealamian tidak terkira. Tak jarang pula masih ada pantai-pantai yang masih alami dan belum dikenal luas oleh para wisatawan.